Inilah Solusi Jika Anda Sebagai Guru Honorer Bisa Diangkat Menjadi PNS

Situs Pendidik - Menjadi seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) adalah harapan semua orang terutama bagi guru honorer. Karena dengan manjadi PNS, maka intensif gaji akan lebih besar dibanding dengan gaji honorer. Maka tak heran kalau belum lama ini banyak para guru honerer yang melakukan demontrasi didepan istana presiden untuk meminta keadilan bapak presiden.

Solusi Supaya Guru Honorer Bisa Diangkat Menjadi PNS


Sebenarnya pemerintah tidak keberatan untuk mengangkat guru honorer menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), apabila para guru honorer mau untuk ditempatkan didaerah pelosok dan terpencil yang memang sangat membutuhkan para guru. Namun masalahnya para guru honorer tersebut tidak mau jika diangkat dan harus ditempatkan didaerah pelosok dan terpencil. Mereka hanya ingin diangkat PNS didaerah asalnya. Hal inilah yang mungkin memberatkan pemerintah kita, karena memang sudah banyak para guru PNS didaereh asal mereka tersebut.

Namun bagi anda para guru honorer jangan berkecil hati, karena untuk mengatasi pendistribusian guru yang tidak merata ini, kemendikbud akan segera merekrut tenaga pengajar untuk mengikuti program Guru Garis Depan (GGD) sebanyak 3.500 orang. Guru honorer dapat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) jika mereka mau mengikuti program ini. Selain langsung diangkat menjadi PNS, Guru Garis Depan (GDD) yang mengajar didaerah terpencil tersebut juga akan diberikan intensif yang lumayan besar oleh pemerintah. Sebagaimana dikatakan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan yang dikutip dari detik.com (11/02/16) "Guru-guru (GDN) tidak diberi rumah dinas, supaya tidak homeless saat selesai dinas, tapi dapat rumah permanen,".

Adapun solusi tersebut ditawarkan kepada para guru honorer kategori 2 (K2) yang belum lama ini melakukan demonstrasi didepan istana presiden. Nah bagi anda yang ingin diangkat menjadi PNS, maka silahkan ikuti program GGD dari pemerintah.

Itulah Solusi Supaya Guru Honorer Bisa Diangkat Menjadi PNS. Mudah-mudahan informasi ini bermanfaat bagi anda semua, dan semoga para guru honorer baik K2 maupun honor sekolah semuanya dapat diangkat menjadi PNS. Karena kalau kita pikir memang kesejahteraan para guru haruslah diprioritaskan.

Berlangganan update terbaru secara gratis:

0 Response to "Inilah Solusi Jika Anda Sebagai Guru Honorer Bisa Diangkat Menjadi PNS"

Post a Comment